Buku KKN 2023 (2) Tiga Puluh Hari untuk Bumi Seribu Jagung

Maret 16, 2023

 


Ngainun Naim

 

Ini buku hasil KKN mahasiswa dari Desa Jengglungharjo Kecamatan Tanggunggunung Kabupaten Tulungagung. Buku ini berkisah tentang banyak hal; perjuangan, sosialisasi ke masyarakat, suka duka, prestasi, dan hal-ikhwal lain yang dilaksanakan di lokasi KKN.

 

Pendaftaran KKN secara online untuk menjadi peserta penuh dinamika. Ada harapan, ada persoalan, dan banyak hal lain. Ketika kemudian mendapatkan lokasi, bayangan dan ketakutan muncul. Antaranggota yang belum saling mengenal juga menjadi persoalan. Namun itu tidak lama. Seiring waktu, persoalan demi persoalan awal terurai.

 

Persoalan lain muncul. Lokasi KKN sulit air. Untuk mandi harus ke tempat yang jauhnya haampir dua kilo. Kamar mandi yang ada tanpa pintu. Masyarakat nyaman saja mandi, tapi tidak bagi mahasiswa. Di situlah muncul gagasan membangun Pintu Manfaat, yaitu pintu untuk menutup kamar mandi agar lebih nyaman.

 

Program demi program dijalankan. Gagasan demi gagasan diterjemahkan dalam kegiatan. Ada banyak capaian, selain tentu saja perlunya perbaikan. Es krim dari jagung menjadi salah satu bukti kreativitas mengingat Jengglungharjo merupakan sentra jagung. Mahasiswa juga sadar bahwa modal ilmu belum memadai saat terjun ke masyarakat, namun bukan berarti harus menyerah.

 

Masyarakat ternyata sangat ramah. Kuncinya adalah mahasiswa juga harus ramah. Makanan biasa diantarkan ke posko. Keramahan ini menjadi kesan mendalam yang dirasakan oleh mahasiswa. Realitas semacam ini yang menimbulkan kerinduan ketika KKN usai.

 

Tulungagung, 16 Maret 2023

2 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.